Jagoannya Kalah, Pria Baju Kotak-Kotak Ini Tiduran di Aspal dan Merengek agar Gubernur DKI Jadi Ketua KPK

Sebuah video jadi bahan perbincangan di dunia Facebook karena menyangkut nama Gubernur DKI Jakarta.
Nama Ahok
 atau Basuki Tjahaja Purnama belakangan masih terus diperbincangkan.

Antara lain karena dirinya yang kalah dalam pemilihan kepala daerah atau Pilkada putaran kedua.
Pesta demokrasi pemilihan gubernur baru saja dirasakan oleh masyarakat Ibu Kota Indonesia.
Di putaran yang kedua pada 19 April kemarin, Anies Baswedan dan wakilnya Sandiaga Uno berhasil mengungguli gubernur petahana versi hitung cepat.
Perolehan itu sudah terlihat dari hasil hitung cepat dari beberapa badan.
Menurut Litbang Kompas, perolehan suara yang diperoleh Anies Baswedan mencapai 57,46%.
Dilihat dari Facebook Jempol Rakyat, ada banyak cerita yang melengkapi Pilkada ini.
Salah satunya adalah bapak berkemeja kotak-kotak ungu ini.
Mendengar Ahok kalah, ia terlihat rebahan di atas aspal jalanan.
"Mau ngapain di sini?" kata bapak berbaju hijau.
Lalu bapak berkemeja ungu itu pun menangkupkan tangannya.
"Aku berharap kepada Tuhan agar Ahok jadi Ketua KPK" sahutnya.
"Ah, sudahlah," ujar pria yang di sampingnya lagi.
Ia pun sempat menggumam tak jelas.
"Gausah, gausah banyak omong! Jadikan si Ahok itu Ketua KPK" sambung pria itu lagi.
Sudah ditonton 1 juta kali, rekaman ini juga sudah mendapat lebih dari 14.000 kali dibagikan ulang.
Belum diketahui pasti apakah video ini diambil sebelum Pilkada putaran kedua atau sesudahnya.
Tonton videonya di sini!
https://www.facebook.com/JempolRakyatPribumi/videos/1867511423516390/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jagoannya Kalah, Pria Baju Kotak-Kotak Ini Tiduran di Aspal dan Merengek agar Gubernur DKI Jadi Ketua KPK"

Posting Komentar